Cara, Persyaratan Pendaftaran dan Mendapat Kartu Anggota PGRI

 Tentang PGRI

PGRI kepanjangan dari Persatuan Guru Republik Indonesia. PGRI merupakan organisasri profesi pendidik dan kependidikan yang lahir di Surakarta pada tanggal 25 Noverber 1945. selengkapnya dapat di baca pada Sejarah PGRI.

Apa itu Asas, Tujuan, dan Sifat PGRI ?

Baiklah kita baca dan simak penjelasan berikut ini.

Perstauan Guru Republik Indonesia (PGRI) organisasi di Indonesia yang anggotanya berprofesi sebagai guru. Organisasi PGRI ini disirikan dengan semangat perjuangan para guru pribumi pada zaman Belanda, pada tahun 1912 dengan nama Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB).

Sifat-Sifat PGRI antara lain, sebagai berikut :

  • Unitaristik, yaitu tanpa memandang perbedaan ijazah, tempat kerja, agama, suku, golongan, gender, dan asal usul.
  • Independen, berlandaskan pada kemandirian dan kemitrasejajaran.
  • Nonpartisan, bukan merupakan afiliasi dari partai politik.
Apa Tujuan, Visi, dan Misi PGRI ?

Berikut Tujuan, Visi, dan Misi PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia)

Secara umum PGRI bertujuan untuk :

  1. Mewujudkan cita-cita Proklamasi Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan mempertahankan, mengamankan, serta mengamalkan pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.
  2. Berperan aktif mencapai tujuan nasional dalam mencerdaskan bangsa dan membentuk manusia Indonesia seutuhnya.
  3. Berperan serta mmengembangkan system dan pelaksanaan pendidikan nasional.
  4. 4. Mempertinggi kesadaran dan sikap guru, meningkatkan mutu dan kemampuan profesi guru dan tenaga kependidikan lainnya.
  5. Menjaga, memelihara, membela, serta meningkatkan harkat dan martabat guru melalui peningkatan kesejahteraan anggota serta kesetiakawanan organisasi.
Visi, Misi PGRI selengkapnya dapat di baca pada halaman link di bawah ini.

MENUJU LINK VISI DAN MISI PGRI

Asas PGRI

  1. Pancasila dan UUD 1945
  2. Unitaristik
  3. Independen
  4. Professional
  5. Non partai politik
  6. Perjuangan
  7. Kebermanfaatan
  8. Kebersamaan dan Kekeluargaan
  9. Kesetiakawanan Sosial
  10. Keterbukaan
  11. Keterpaduan dan kemitraan
  12. Demokrasi

Inilah Cara, Persyaratan Pendaftaran, dan Mendapatkan Kartu Anggota PGRI

Persyaratan Pendaftaaran PGRI

Silahkan persiapkan berkas sebagai persyaratan yang harus dimasukan atau dilampirkan pada saat registrasi secara online pada website laman resmi pada situs https://www.pgri.or.id.

Berkas yang harus diSiapkan :

  1. Kartu tanda pengenal seperti KTP (Kartu Tanda Penduduk).
  2. Pas poto ukuran 120 x 180 pixel dengan bentuk jpeg, ukuran file jangan lebih 1024 kb, dan pas poto yang memakai pakaian seragam PGRI batik Kusuma bangsa dengan posisi poto arah depan setengan badan yang nantinya sudah siap diupload pada laman resmi pendaftaran anggota PGRI.
  3. Persiapkan e-mail yang masih aktif baik itu gmail, ymail, yahoo, atau pun email sendiri.

Cara Pendaftaran PGRI

Pengisian form biodata yang disediakan situs resmi PGRI memiliki beberapa tahapan dalam pengisian yang digunakan untuk menjadi Anggota PGRI antara lain adalah sebagai berikut ini:
  1. Sebelum membuka website resminya usahakan anda sudah memiliki beberapa berkas yang nantinya akan diupload jika belum anda upload silahkan di scan terlebih dahulu pada komputer anda. Silahkan anda klik alamat website www.pgri.or.id setelah itu anda dapat melihat tab registrasi yang berada pada halaman websitenya sebelah kanan atas.
  2. Setelah anda benar-benar mengklik tab registrasi maka anda akan tertuju pada sebuah laman yang isinya terkait dengan Registrasi, pada halaman tersebut terdiri dari Registrasi Anggota baru, Update, dan Tab Mutasi.
“Kolom Registrasi Anggota Baru” Dalam hal ini website resmi PGRI masih memberikan kesempatan kepada anda anggota guru CPNS maupun PNS untuk mendaftarkan diri untuk mengikuti organisasi PGRI dengan memberikan informasi pribadi anda, apabila sudah terisi maka selanjutnya akan diberika NPA atau disebut Nomor Pokok Anggota.
“Kolom Update” Pada kolom tersebut dimaksudkan untuk dapat merubah data yang telah ada dan diperbaharui sehinga sebagai anggota baru PGRI dapat mengubah data pribadi ketika anda pinah alamat ataukah sebaliknya, namun hal ini tidak dapat merubah NPA.
“Kolom Mutasi” Untuk hal ini adalah pemberitahuan bagi guru yang sedang berpindah tugas yang mengalami mutasi sehingga dapat merubah data sekaligus NPA yang ada pada data.

Silahkan Buka laman resmi pgri : http://anggota.pgri.or.id/keanggotaan.php atau bisa klik http://anggota.pgri.or.id setelah diklik akan muncul : http://anggota.pgri.or.id/module.php?go=registrasi&do=baru, dan akan terlihat tampilan seperti berikut :



Selesai mengisi registrasi pendaftaran sebagai anggota PGRI dengan memenuhi segala persyaratan dan mengirimnya, makan akan muncul atau tampilan seperti di bawah ini, 

silahkan prinout dan hubungi pengurus PGRI Kab./Kota untuk mendapatkan kartu Keanggotaan PGRI yang resmi.

Inilah contoh Kartu Tanda Anggota PGRI yang sudah dicetak :


dengan sudah dicetak dan diterimanya kartu KTA PGRI ini, maka resmilah menjadi anggota PGRI yang dapat melaksanakan segala hak dan kewajiban sebagai anggota PGRI.

Dapat juga untuk lebih jelasnya dapat menonton video berikut.
CARA REGISTRASI ANGGOTA PGRI

Silahkan manfaatkan Kartu PGRI ini sesuai dengan ayuran yang berlaku. Demikian yang dapat kami sampaikan terkait dengan cara, persyaratan pendaptaran untuk mendapatkan kartu anggota PGRI. Semoga bermangaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Inilah Manfaat Menjadi Anggota PGRI

Contoh Proposal Renovasi / Rehab Atap Bangunan Gedung PGRI, Cabang PGRI Kecamatan Cibalong Kabupaten Garut

Contoh Draf SK Keanggotaan PGRI